Berjualan Asuransi Dengan Aplikasi Fuse Pro

Asuransi menjadi hal yang sangat penting di dalam kehidupan kita apalagi dalam kondisi ketidakpastian seperti hari ini. Setiap orang sebenarnya membutuhkan produk asuransi karena bagaimanapun di dalam hidup kita pastilah melekat yang namanya risiko.
Ada risiko kesehatan, risiko kebakaran, risiko kerugian dalam bisnis, risiko kecelakaan , risiko bencana alam bahkan risiko yang dapat merenggut nyawa kita. Namun di Indonesia produk asuransi belum sangat populer seperti di negara2 maju.
Banyak masyarakat kita yang belum melek asuransi. Asuransi sekarang ini banyak dimiliki orang menengah atas. Padahal menurut data, orang yang sangat membutuhkan asuransi adalah orang yang berasal dari golongan ekonomi bawah atau golongan orang yang berpenghasilan harian atau tidak mempunyai penghasilan yang tetap.
Karena pangsa pasar yang besar menjadikan bisnis asuransi begitu menarik di Indonesia. Profesi menjadi agen asuransi juga merupakan pilihan profesi yang sangat menjanjikan. Bonus dan penghasilan yang besar dan tidak terbatas sangat memungkinkan di bisnis agen asuransi. Melihat peluang ini maka menjadi agen asuransi menjadi kesempatan dan peluang bisnis yang menarik.
Sebenarnya bagaimana cara menjadi agen asuransi secara online? Di Indonesia secara regulasi ketika kita bekerja memasarkan produk asuransi dari perusahaan tertentu maka diperlukan sertifikasi atau training sebelum memasarkan produk asuransi tsb agar si agen dapat memasarkan produk asuransi secara benar dan tepat sasaran sesuai dengan kebutuhan si nasabah.
Kemudian secara regulasi juga biasanya si agen hanya dapat memasarkan produk asuransi dari perusahaan tempat ia bekerja atau bermitra. Misal si A menjadi agen perusahaan asuransi Allianz , maka si A hanya dapat memasarkan produk2 asuransi dari perusahaan Allianz.
Nah di artikel kali ini saya ingin memperkenalkan aplikasi inovatif untuk membantu kita menjadi mitra dakam berjualan asuransi dengan multi produk yaitu Fuse Pro.
Fuse pro sendiri dibawah pialang asuransi atau broker berlisensi OJK yaitu PT Pialang Asuransi Indotekno.
Menjadi agen asuransi dengan fuse pro memiliki banyak keuntungan yaitu :
- Bisa memasarkan berbagai macam produk2 asuransi dari berbagai macam perusahaan asuransi terbaik di Indonesia hanya dalam 1 aplikasi. Seperti Sinarmas, tugu, ABDA, dll. Lebih dari 30 perusahaan asuransi
- Proses transaksi yang mudah, aman dan terpercaya , proses pemilihan produk, pembelian polis serta klaim semua dilakukan dalam 1 aplikasi atau secara online
- Mendapat income atau penghasilan serta bonus yang tidak terbatas
- Fitur2 yang sangat baik dan memudahkan anda dalam berjualan asuransi.
Bagaimana Cara Menjadi Mitra Fuse Pro :
Nah untuk mulai menjadi mitra fuse pro cukup mudah yaitu :
- Download aplikasi fuse pro di android atau ios kemudian daftar menjadi mitra fuse pro di link ini.
- Isi data lengkap dan verifikasi ktp
- Dapat langsung memulai berjualan asuransi
Di dalam aplikasi fuse pro pun ada fasilitas e-learning yaitu tempat edukasi lengkap untuk berjualan serta panduan untuk produk2 asuransi yang akan kita jual. Saran saya gunakan fasilitas ini untuk memperlengkapi ilmu atau skill anda dalam berjualan asuransi.
Menariknya anda juga dapat menggunakan aplikasi fuse pro ini untuk memenuhi kebutuhan asuransi anda atau keluarga anda dan pastinya dengan harga yang menarik karena ada diskon dan kupon.